8 Pemain Termahal di Tiap Posisi dalam Dunia Sepakbola


Setiap musim, bursa transfer di dunia sepak bola selalu memberikan kejutan. Tidak jarang, beberapa klub besar menggelontorkan triliunan rupiah demi mendapatkan pemain incarannya.

Pada bursa transfer musim panas 2015, pecinta sepak bola dunia dikejutkan dengan transfer pemain muda yang harganya sangat mahal. Manchester City mendatangkan winger muda terbaik Timnas Ingris, Raheem Sterling.

Demi mendapatkan wonderkid berusia 20 tahun tersebut, manajemen City rela menyerahkan uang sebesar 49 juta pound, atau setara dengan Rp 1 triliun ke rekening Liverpool.

Selain Sterling, ada beberapa pemain mahal sepanjang masa di setiap posisi. Siapa saja mereka? Berikut ulasannya seperti yang dikutip dari liputan6.com

Kiper

Pada tahun 2001, Juventus mendatangkan kiper termahal di dunia sepanjang masa dari Parma. Kiper yang dimaksud adalah Gianluigi Buffon.

Manajemen Si Nyonya Tua harus mengeluarkan uang sebesar 32,6 juta pound, atau setara dengan Rp 679 miliar demi mendapatkan kiper Timnas Italia tersebut.

Tak percuma Juventus mengeluarkan banyak uang demi memboyong penjaga gawang yang saat ini berusia 37 tahun tersebut. Empat tahun terakhir, Buffon mempersembahkan empat gelar Serie A.

Bek Kanan

Masih di tahun 2001, selain memboyong Buffon, Juventus juga merekrut bek kanan asal Prancis, Lilian Thuram dari Parma. Manajemen Si Nyonya Tua membayar 22 juta pound (Rp 458 miliar) demi mendapatkan Thuram.

Thuram yang menjadi bek kanan termahal di dunia hingga saat ini memperkuat Juventus selama lima musim. Dia berhasil mempersembahkan dua gelar Serie A dan 2 piala Supercoppa Italia.

Bek Tengah

Menurut Anda, siapa bek tengah termahal sepanjang sejarah, Fabio Cannavaro atau Rio Ferdinand? Jika Anda memikirkan salah satu di antara pemain yang disebutkan, maka jawabannya adalah salah.

Bek tengah termahal di dunia adalah David Luiz. Bek asal Brasil itu didatangkan Paris Saint-Germain (PSG) pada tahun 2014 dari Chelsea dengan mahar sebesar 50 juta pound, atau senilai dengan Rp 1,04 triliun.

Tak percuma PSG mendatangkan Luiz dengan harga yang mahal. Sebab, di musim perdananya bersama PSG, bek berusia 28 tahun itu sangat kokoh di lini pertahanan. Buktinya, dia melakukan 117 clearances, 61 intersep dan 14 blok.

Bek Kiri

Pada awal musim 2014-15, manajer Manchester United, Louis van Gaal tertarik dengan bek muda Southampton yang usianya masih 19 tahun, Luke Shaw.

Demi mendapatkan Shaw, manajemen Setan Merah (sebutan MU) rela mengeluarkan uang sebesar 30 juta pound, atau setara dengan Rp 625 miliar. Hal itu membuat Shaw menjadi bek kiri termahal sepanjang sejarah.

Namun Shaw belum mampu menunjukkan performa terbaiknya, dia lebih banyak menghabiskan waktunya di meja pesakitan karena mengalami cedera. Pada musim lalu, dia hanya tampil 16 kali di Liga Premier Inggris.

Gelandang Bertahan

Pada 2001, MU mendatangkan gelandang bertahan terbaik Timnas Argentina, Juan Sebastian Veron dari klub asal Italia, Lazio. Setan Merah mengeluarkan uang sebanyak 28,1 juta pound, atau senilai dengan Rp 585 miliar demi Veron.

Namun performa Veron tidak sehebat yang diharapkan manajer legendaris MU, Sir Alex Ferguson. Dia hanya bertahan selama dua musim di Old Trafford Stadium dengan mempersembahkan satu gelar Liga Premier Inggris.

Gelandang Serang

Top skorer Piala Dunia 2014, James Rodriguez bergabung dengan Real Madrid pada awal musim lalu. Dia didatangkan dari AS Monaco dengan mahar sebesar 63,1 juta pound, atau setara dengan Rp 1,3 triliun.

Harga mahal yang dikeluarkan Madrid terbayarkan dengan performa ciamik James. Pada musim perdananya di Santiago Bernabeu Stadium, pemain Timnas Argentina itu berhasil mencetak 17 gol dari 46 penampilan di semua kompetisi yang diikuti Los Blancos.

Winger

Cristiano Ronaldo merupakan winger termahal di dunia sejak tahun 2009 hingga 2013. Posisinya tergantikan oleh rekan setimnya, Gareth Bale.

Bale didatangkan dari Tottenham Hotspur dengan mahar sebesar 85 juta pound, atau setara dengan Rp 1,7 triliun (kurs saat ini). Tidak percuma Madrid mendatangkan pemain Timnas Wales tersebut.

Pasalanya, di musim perdana bersama Madrid, Bale berhasil mempersembahkan dua gelar sekaligus, yakni Copa Del Rey dan Liga Champions.

Penyerang

Fernando Torres bukanlah penyerang termahal di dunia lagi. Pada awal musim 2014-15, Barcelona mendatangkan Luis Suarez dari Liverpool dengan mahar sebesar 75 juta pound, atau senilai dengan Rp 1,5 triliun.

Barcelona tidak rugi membeli striker berusia 28 tahun tersebut. Pada musim perdananya di Camp Nou Stadium, Suarez berhasil mempersembahkan tiga gelar sekaligus, yakni La Liga, Copa Del Rey dan Liga Champions.

This entry passed through the Full-Text RSS service - if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at http://ift.tt/jcXqJW.

Previous
Next Post »
Thanks for your comment