5 Kucing Pemegang Rekor Dunia


Kucing adalah hewan lucu yang banyak disukai orang. Sama seperti manusia, ada kucing-kucing luar biasa pemegang rekor dunia. Lima kucing ini tercatat sejarah sebagai kucing yang paling istimewa di dunia, dan ini bukanlah titel yang bisa didapatkan oleh sembarang orang –maksudnya, kucing.

Dari kucing lucu dan pemilik yang bangga, berikut ulasan Kitten Toob mengenai 5 kucing pemegang rekor dunia seperti yang dikutip dari liputan6.com:

Kucing Terpendek

Lilieput

Tahun 2013, seekor kucing bernama Lilieput dinobatkan sebagai kucing terpendek di masa itu. Tingginya hanya 13,3 cm dan ukurannya imut-imut. Ia berusia 9 tahun saat dikalungi gelarnya, dan masih hidup dengan sehat hingga saat ini.

Kucing Terpanjang

Stewie

Stewie berusia 8 tahun pada tahun 2013, saat ia kalah melawan kanker yang dideritanya. Namun, namanya tercatat dalam sejarah sebagai kucing terpanjang. Kucing jenis Maine Coon ini memiliki panjang tubuh 122 cm dari ujung pangkal ekor ke ujung kepalanya, setara dengan tinggi anak manusia berusia 8 tahun. Kepergian kucing yang semasa hidupnya tinggal bersama pemiliknya di Nevada meninggalkan kesedihan bagi banyak manusia dan kucing lainnya.

Kucing dengan Bulu Terpanjang

Sophie

Sophie si kucing memiliki panjang bulu tubuh 26 cm, bayangkan bagaimana repotnya si pemilik melakukan perawatan bulu si kucing Ocenside ini!

Kucing dengan Dengkuran Ternyaring

Merlin, si kucing dengan suara dengkuran mencapai 100 decibel.

Merlin si kucing memiliki dengkuran 100 desibel. Sebagai perbandingan, rata-rata suara dengkuran kucing adalah 25 desibel. Menurut si pemilik, Tracy Westwood, suara dengkuran Merlin bisa terdengar nyaring saat ia sedang menelepon.

Kucing Tertua di Dunia

Tiffany Two

Oktober tahun lalu, kucing bernama Tiffany Two dinobatkan sebagai kucing tertua di dunia. Usianya saat itu 26 tahun. Tiffany Two saat ini tinggal di San Diego dengan sang pemilik yang sudah merawatnya seumur hidupnya.

This entry passed through the Full-Text RSS service - if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at http://ift.tt/jcXqJW.

Previous
Next Post »
Thanks for your comment