Kisah Kota yang Tidak Pernah Kena Sinar Matahari


Selalu ada fenomena alam yang menarik di Eropa. Kali ini di Rjukan, Norwegia yang merupakan kota tanpa cahaya matahari. Meski matahari bersinar terik, kotanya akan tetap gelap. Mengapa bisa begitu?

Kota Rjukan masuk dalam kawasan Telemark, tepatnya di lembah di kaki Gunung Gaustatoppen. Jarak dari Kota Oslo, ibukota Norwegia ke sana sekitar 2 jam 30 menit. Rjukan, sebenarnya kota industri dan bukan kota wisata.

Namun, Rjukan selalu bikin traveler penasaran. Bukan karena bentang alam, sejarah atau pun budaya, melainkan karena fenomena berupa kota ini tidak terkena cahaya matahari!


Rjukan. Gambar dari overlandscape.wordpress.com

Seperti yang dikutip detik.com dari situs resmi Visit Norway, fenomena tersebut terjadi selama 6 bulan dalam setahun, dari sekitar bulan September sampai Maret kala musim dingin tiba. Sebenarnya, matahari muncul saat itu tetapi cahayanya tidak sampai ke kotanya.

Mengapa bisa begitu? Jawabannya adalah karena lereng-lereng curam dan pegunungan yang mengepung kotanya. Uniknya saat musim-musim lain, cahaya matahari justru bisa menyinari kotanya. Mungkin, gara-gara posisi mataharinya saja.

Di tahun 1913, pendiri Kota Rjukan, Sam Eyde memiliki ide cemerlang. Dia yang kasihan melihat warganya karena tidak bisa merasakan sinar matahari, lantas merancang pembuatan cermin raksasa di atas gunung. Dari cermin itulah nantinya, terpantul cahaya matahari.

Namun sayang, ide dari Sam Eyde tidak dapat terealisasikan karena faktor biaya. Teknologi yang juga belum canggih, membuatnya harus gigit jari. Para penduduk pun harus rela naik gondola ke atas lereng gunung kalau mau kena cahaya matahari.

Lalu selanjutnya di tahun 2013, salah seorang warga yang bekerja di pembangkit hidroelektrik, Martin Andersen punya ide cemerlang. Dia membuat tiga cermin khusus berukuran 17 meter persegi dan diletakan di atas lereng gunung setinggi 450 meter. Cerminnya menggunakan metode heliostat.

Heliostat adalah salah satu cara baru untuk memanfaatkan sinar matahari sebagai penerangan. Tetapi, itu tidak mengkonversi panas menjadi energi listrik melainkan hanya memanfaatkan sinar matahari untuk dipantulkan ke dalam sebuah ruang sebagai penerangan.

Cahaya mataari yang terpantul dari cermin-cermin tersebut, bisa menerangi kota seluas 600 meter persegi. Tentu, hal ini jadi kabar gembira bagi penduduk setempat yang bisa bersantai tanpa harus cape-cape naik ke lereng gunung.

Andersen menggelontorkan dana sampai 5 juta Nok atau sekitar Rp 8 Miliar. Kabarnya, uang sebanyak itu didapatkan dari hasil sponsor dan bantuan pemerintah. Andersen pun diganjar penghargaan dan dielu-elukan penduduk setempat. Nama untuk penemuannya itu adalah ‘The Sun Mirror’.

Kota Rjukan sendiri dihuni oleh sekitar 3.500 penduduk. Walau sudah mendapat pantulan cahaya matahari, tetap saja suasana kotanya sedikit gelap seperti malam. Pengalaman unik, yang bisa didapatkan saat traveling ke Norwegia.

Sebelumnya ada pula kota di Italia yang juga membuat matahari buatan. Selengkapnya dapat dibaca disini

Originally posted 2015-07-11 03:54:56. Republished by Blog Post Promoter

Let's block ads! (Why?)

Previous
Next Post »
Thanks for your comment