Mahkamah Konstitusi (MK) hari ini telah memberikan putusan sidang gugatan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pilpres 2014 kubu Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Persidangan kali ini mendapat perhatian besar dari penduduk Indonesia.
Selain hasil akhir putusan MK yang dinantikan, Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Hamdan Zoelva juga menjadi pusat perhatian tersendiri. Banyak netizen (pengguna internet), terutama kaum Hawa yang kepincut dengan hakim yang merupakan mantan politisi Partai Bulan Bintang tersebut, seperti yang dikutip dari Merdeka.com .
“Buru buru pulang ga peduli hasil sidangnya.. Yang penting liat Hamdan Zoelva @khaerailma hahahaa,” tulis akun @gadispl di Twitter, Kamis (21/8).
“Gimana kalo yang demo itu sejatinya cuma iri atas kegantengan Pak Hamdan Zoelva?” tulis @ochinesta.
Sidang keputusan MK yang berakhir hari ini juga disesalkan sebagian netizen. Pasalnya, mereka tidak bisa lagi menyaksikan Hamdan di televisi.
“Sidang MK terakhir nih.. puas2in lihat muka ganteng nya Yang Mulia Hakim Hamdan Zoelvac, lol #salahfokus” tulis akun @SilVilla26.
This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at http://ift.tt/jcXqJW.
ConversionConversion EmoticonEmoticon