Pada tahun 1990-an, pemerintah Puerto Rico menerima laporan dari warga setempat bahwa ada makhluk aneh yang menyerang dan menghisap darah hewan ternak mereka. Ternyata setelah lokasi kejadian diteliti, ada delapan ekor domba ditemukan tewas dengan 3 luka tusuk di dada masing-masing dan semua darah mereka telah habis.
Beberapa kambing tewas yang diyakini sebagai ulah Chupacabra
Awalnya banyak yang menyangka kalau kejadian ini adalah ulah kelompok para pemuja setan, seperti yang dikutip dari keepo.me . Tapi, ketika kejadian yang sama berlangsung juga di Argentina, Bolivia, Chile, Peru, Panama, bahkan sampai ke Amerika serikat dan Mexico, para ahli pun mulai khawatir.
Karena kebiasaannya menghisap darah ternak kambing dan domba, makhluk misterius ini kemudian diberi nama Chupacabra yang berarti goat sucker dalam bahasa Spanyol. Saksi mata yang pernah melihatnya mengatakan bahwa bentuk makhluk ini perpaduan antara anjing, reptil dan binatang pengerat. Makhluk ini memiliki moncong yang panjang, taring yang besar, kulit yang bersisik dan kering.
Karena banyaknya serangan dan kemunculan Chupacabra di berbagai negara, mitos dan berita tentang makhluk ini pun semakin beraneka ragam. Apalagi banyak juga yang berhasil merekam kemunculannya dan bahkan ada yang menemukan bangkai si Chupacabra. Akhirnya para peneliti pun ikut turun tangan dan mulai melakukan penelitian terhadap bangkai Chupacabra berhasil ditemukan.
Banyak yang percaya bahwa Chupacabra merupakan mutasi genetika akibat bocornya kandungan kimia dari laboratorium rahasia pemerintah. Ada juga yang bilang kalau itu adalah binatang purba yang berhasil hidup sampai sekarang. Teori yang paling aneh adalah yang bilang kalau makhluk ini peliharaannya alien.
Pada tahun 2010, sejumlah peneliti dari Universitas Michigan, Amerika Serikat mengeluarkan pernyataan bahwa hasil penelitian mereka menunjukan kalau Chupacabra adalah hewan coyote atau anjing liar yang terkena penyakit kurap yang parah. Sayangnya, para peneliti ini belum bisa membuktikan kenapa Chupacabra sampai bisa menghisap darah hewan dan kenapa penyebarannya sampai luas banget?
This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at http://ift.tt/jcXqJW.
ConversionConversion EmoticonEmoticon