Berhenti merokok bukan hal yang mudah. Sebenarnya ada banyak metode untuk membantu perokok berhenti dari kebiasaannya.
Anda yang perokok bisa saja mencoba patch nikotin, hipnoterapi, hingga resep obat. Tapi, sedikit yang tahu bahwa metode yang terbaik adalah menggunakan apa yang ada di kulkas Anda, yakni makanan. Berikut tips yang diberikan Ahli Makanan Inam P seperti yang dikutip dari liputan6.com
1. Susu, seledri, wortel, buah-buahan dan sayur
Konsumsi makanan di atas sebelum merokok. Ini akan membuat rokok terasa pahit. Perokok bisa segera memadamkan rokoknya meski setengah jalan karena rasa yang tak enak di mulut.
2. Makanan kaya Vitamin C
Makanlah jeruk, lemon, jambu. Ini lebih berkualitas apabila ingin memangkas keinginan merokok. Penyebabnya rokok menghilangkan pasokan vitamin c, yang meninggalkan Anda kekurangan Vitamin C yang diganti nikotin.
3. Makanan Asin
Setiap kali Anda ingin merokok, Anda bisa makan beberapa jeni makanan asin seperti keripik, acar, dan sebagainya. Anda juga bisa meletakkan sedikit garam di ujung lidah. Ini akan membantu Anda membunuh dorongan merokok.
4. Permen Karet
Buat mulut Anda sibuk menjadi cara lain untuk menghentikan dorongan merokok. Anda bisa makan permen bebas gula atau permen karet.
5. Makanan Beraroma
Aroma buah kering bisa membantu Anda mengurangi keinginan merokok.
Wajib dibaca:
This entry passed through the Full-Text RSS service - if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at http://fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.
ConversionConversion EmoticonEmoticon