5 Manfaat Luar Biasa Makan Pepaya Muda


Kates atau pepaya memang dikenal sebagai buah yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Buah yang jika dalam bahasa Jawa disebut kates, sedangkan dalam bahasa Indonesia di sebut pepaya ini memang baik dimakan setelah buah tersebut masak, atau daging buahnya berubah berwarna orange.

Tapi, ternyata kates atau pepaya muda juga sangat baik loh di konsumsi. Bahkan, diketahui pepaya muda mengandung berbagai jenis vitamin, mineral, magnesium dan masih banyak lagi.

Oleh karena itu pepaya muda dapat dikatakan memiliki sejumlah manfaat luar biasa untuk kesehatan tubuh kita.

Meskipun keras, dan juga agak sulit untuk dikonsumsi, pepaya muda juga terasa enak loh, selain enak tubuh juga akan mendapatkan manfaat dari kandungannya.

Nah, seperti apa sih manfaat pepaya muda? Yuk, langsung saja kita simak yang berikut ini sepertu dikutip dari berjambang.blogspot.com.

1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Kates muda atau pepaya muda memiliki kandungan vitamin A,B,C, dan E yang sangat bermanfat untuk kesehatan tubu. Selain itu, pepaya muda juga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, sehingga seseorang akan tidak mudah terserang penyakit.

2. Membersihkan usus
Meskipun agak sedikit keras dan susah untuk dikonsumsi, pepaya muda memiliki manfaat jika dikonsumsi akan dapat membersihkan usus dari kotoran hingga zat-zat beracun yang bisa membahayakan kesehatan kamu. Nah, untuk bisa mengonsumsinya dengan mudah, kamu bisa menjadikan pepaya muda, sebagai jus yang lebih mudah untuk di konsumsi.

3. Meningkatkan produksi ASI
ASI memang merupakan kebutuhan terpenting untuk bayi yang baru lahir. Oleh karena itu, ibu hamil sering merasa khawatir jika ASI nya tidak dapat memenuhi kebutuhan si buah hati. Nah, untuk itu, para ibu hamil bisa mengonsumsi pepaya muda untuk meningkatkan produksi ASI mereka, supaya si buah hati pun mendapatkan ASI yang cukup dari sang ibu.

4. Menyehatkan pencernaan
Pepaya muda diketahui dapat menjaga serta menyehatkan pencernaan. Oleh karena itu, jika kamu mengalami masalah dalam pencernaan kamu bisa mengonsumsi pepaya untuk menyehatkannya kembali, serta memperlancar kerja sistem pencernaan tubuh.

5. Menghindari dari infeksi saluran kemih
Infeksi saluran kemih disebabkan oleh berkumpulnya bakteri di dalam saluran kemih. Oleh karena itu, untuk mencegahnya bakteri yang berkumpul di saluran kemih kamu dapat mengonsumsi pepaya muda secara langsung ataupun di buat jus.

This entry passed through the Full-Text RSS service - if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at http://ift.tt/jcXqJW.

Previous
Next Post »
Thanks for your comment