3 Lukisan Paling Berhantu di Indonesia


Apakah kamu suka mengoleksi lukisan? Ya, lukisan adalah hasil karya seni yang indah yang berupa gambaran. Entah itu pemandangan, orang, dan lain sebagainya. Sebelumnya, pernah nggak sih kamu mendengar lukisan yang paling berhantu?

Jika belum, nah sebaiknya kamu simak berikut ini. Inilah 3 lukisan yang dianggap paling berhantu atau memiliki misteri, seperti dikutip dari terselubungi.com.

1. Lukisan Nyi Roro Kidul

Dari dulu hingga sekarang, warga tetap empercayai legenda Nyi Roro Kidul yang merupakan ratu penguasa pantai selatan. Lukisan yang dibuat oleh 3 pelukis Indonesia bernama Basuki Abdullah, Suhardjo, dan Didik Suardi dengan bantuan seorang model bernama Nyonya harahap itu kabarnya memiliki aura mistis.

Konon katanya, jika ada seseorang yang memandang lukisan tersebut selama 10-20 menit, maka dia akan mencium aroma bunga melati dan bahkan merasakan kehadiran sosok jin di sampingnya. Tak hanya itu, meninggalnya para pelukis juga dipercaya karena lukisan tersebut. mulai dari Basuki Abdullah divonis menderita kanker lalu meninggal dirumahnya sendiri, lalu Suhardjo yang meninggal karena sakit-sakitan dan yang terakhir Didik meninggal seminggu kemudian setelah lukisan selesai. Kini, lukisan Nyi Roro Kidul itu disimpan di Istana Presiden Yogyakarta.

2. Lukisan Berhantu Penari Legong

Tari legong adalah tarian tradisional di Bali yang banyak disukai oleh para pengunjung. Lukisan penari legong ini dibuat oleh Yusuf Dwiyono. Namun, setelah usai lukisan tersebut dipamerkan, lukisan itu disebut berhantu dan bahkan dipercaya bisa menggerakkan matanya yang bergerak ke kiri dan kanan. Lukisan tersebut dianggap berhantu setelah seseorang mengaku bahwa setelah ia melihat lukisan penari legong itu, ia merasa diikuti sosok jin sampai dalam mimpinya.

3. Lukisan Prabu Siliwang

Lukisan berhantu terakhir dibuat oleh Ridho pada tahun 2004. Menurut cerita rakyat, Prabu Siliwang tidak pernah meninggal, ia hanya menghilang sementara waktu dan mereka percaya ia akan muncul kembali. Sementara itu, Prabu Siliwang adalah seorang pemimpin kerajaan pada abad ke-14 hingga 15. Lukisan yang berada di Keraton Kesepuhan Cirebon, Jawa Barat itu dianggap memiliki aura mistis dan bahkan terlihat mengerikan.

Republished by Blog Post Promoter

Let's block ads! (Why?)

Previous
Next Post »
Thanks for your comment