Tahukah anda bahwa menurut data statistik menunjukkan jika 60% orang yang melakukan percakapan dengan orang lain akan bercerita kebohongan pada setiap 10 menit dalam percakapannya, tentu bagi setiap orang tidak ingin mendengar sebuah kebohongan meskipun dari orang terdekatnya sendiri, di satu sisi setiap orang pun pasti ingin sekali mengetahui apakah lawan bicaranya sedang berbohong atau tidak. Berikut hal yang perlu anda ketahui menghadapi orang berbicara bohong, seperti yang dikutip dari kepoan.com.
Topik Pembicaraan
Berbohong sama saja merekayasa suatu hal yang kenyataannya tak pernah ada dan tidak pernah terjadi sebelumnya ataupun tidak dialami langsung oleh orang tersebut. Berbeda jika saja lawan bicara Anda adalah seorang pembohong yang profesional maka seringkali rekayasa dan kebohongan yang dibicarakan tidak selalu memiliki detail spesifik. Bila Anda ingin mengetahui tentang lawan bicara yang Anda temui sedang berbohong atau tidak, maka tanyakan kepada lawan bicara anda tentang pembicaraannya mengenai hal-hal yang lebih spesifik dan lebih detail lagi terhadap topik yang dibicarakannya.
Bagi orang yang suka berbohong akan mengalami kesulitan saat menceritakan kebohongannya jika ditanyakan hal yang lebih detail tentang topik yang dibicarakannya, bahkan terkadang mereka akan merasa gugup jika ditantang untuk harus bercerita tentang kronologis percakapan tersebut.
Ritme Pembicaraan
Memperhatikan bagian dan gerakan tubuh termasuk hal yang cukup penting dalam melihat tanda-tanda lawan bicara yang sedang berbohong tetapi hal ini pun diperlukan untuk menjaga kenyamanan komunikasi anda dengan lawan bicara. Mereka yang sering berbohong biasanya tanpa mereka sadari akan mengalami suatu penekanan dalam cara bicaranya, penekanan itu seringkali ditandai oleh suara yang terkadang keras namun terkadang pelan dalam percakapannya.
Perlu diketahui pula tentang ritme atau komunikasi bagi seseorang yang sering bicara bohong dalam percakapannya terkadang bisa diketahui dari cara bicaranya dalam yang lambat. Tempo yang cukup lambat itu biasanya menunjukkan bahwa orang tersebut sedang merekayasa sebuah cerita yang bohong.
Mengalihkan Pandangan
Sebagian dari Anda mungkin sudah pernah melihat langsung atau mendengar tentang bagaimana orang yang sedang berbicara bohong seringkali mengalihkan mata serta pandangannya. Beberapa orang beranggapan bahwa hal ini hanya sebuah kesimpulan biasa dan tidak memiliki pengaruh apa-apa dalam hal yang perlu anda ketahui menghadapi orang berbicara bohong, namun tak sedikit pula orang yang percaya bahwa cara ini dapat anda pakai untuk mengetahui lawan bicara anda saat sedang berbohong.
Saat seseorang bicara bohong biasanya dia akan selalu mengalihkan pandangannya dari mata anda, dan biasanya orang tersebut akan mengalihkan pandangan matanya ke arah kiri, hal ini sering dilakukan saat seseorang polisi sedang menginterogasi lawan bicaranya dengan menatap lawan bicaranya tersebut.
Gerakan Kedipan Mata
Berkedip ialah sebuah gerakan refleks manusia yang tak dapat dihindari yang hal tersebut selalu kita lakukan setiap detik. Jadi jika seseorang yang menjadi lawan bicara anda tidak berkedip sama sekali atau saat dia berbicara hanya berkedip beberapa saat, maka Anda bisa mempertanyakan keabsahan pembicaraannya. Begitupun sebaliknya, jika lawan bicara anda berkedip berlebihan hal itu bisa menandakan dia sedang berbicara suatu kebohongan.
Gerakan Tangan
Apabila Anda ingin tahu tentang seseorang yang sedang melakukan percakapan bohong apa tidak maka coba perhatikan pada gerakan tangan serta gerakan kepala orang tersebut. Meskipun terlihat sulit, namun bagi orang yang sedang berbohong seringkali tanpa mereka sadari akan melakukan gerakan-gerakan yang sangat aktif pada bagian tangan juga kepala .
Sebagai contoh seperti mengigit jari mereka, memainkan rambut, memegang bagian leher, atau terkadang memainkan bibir serta telinga menggunakan tangan. Bahkan terkadang orang yang sedang berbohong tersebut sering sekali menutup mata dan mulut mereka, dalam buku “Spy The Lie”, oleh seorang mantan ahli deteksi kebohongan CIA, Philip Houston mengatakan jika anda ingin tahu seseorang sedang berbohong atau tidak ialah memperhatikan mata atau mulutnya, apakah mata atau mulut tersebut sering ditutupi saat berbicara menggunakan tangan. Hal itu adalah suatu kebiasaan ketika orang tersebut ingin menutupi cerita bohongnya.
Republished by Blog Post Promoter
ConversionConversion EmoticonEmoticon