Tampilan rambutmu akan menentukan keseluruhan penampilanmu. Mahkotamu bisa membuat kamu terlihat lebih segar, elegan, atau malah lebih tua. Karena rambut berperan besar dalam menciptakan kesan pada penampilan, jangan sampai tatanan rambutmu justru membuat kamu terlihat beberapa tahun lebih tua.
Berikut adalah 6 Model Rambut Agar Terlihat Muda Dan Segar seperti yang dikutip dari merdeka.com.
1. Loose updo
Sanggul atau cepol yang terlalu rapi dan diikat kencang memang membuat kamu kelihatan rapi, tetapi tampilan seperti ini juga menambahkan beberapa tahun dalam penampilanmu. Jika ingin tampil manis dengan sanggul, sebaiknya pilih loose updo yang tampak lebih natural.
2. Bandana
Sedikit sentuhan hair piece bisa menyulap penampilanmu jadi lebih muda secara instan, lho. Pita mungkin sedikit terlalu imut untuk usia kamu, sementara brooch kesannya terlalu dewasa. Tetapi kamu masih bisa memilih bandana lebar dengan warna cerah.
3. Tousled style
Jauhkan catok rambut sesaat kalau kamu ingin ganti penampilan yang lebih muda. Sebab rambut yang terlalu lurus, apalagi kalau rambutmu berwarna hitam legam akan membuat kamu terlihat lebih dewasa. Ciptakan kesan tousled dengan hair styling product andalanmu, entah itu hair mousse atau curling iron.
4. Poni
Memotong poni bisa membuat kamu terlihat lebih muda beberapa tahun. Sebab semakin panjang ponimu, semakin terlihat dewasa pula kamu. Potong poni sebatas mata, kemudian tata dengan model side swept atau biarkan menutupi dahi.
5. Rambut pendek
Buat yang sudah berumur, memangkas rambut bisa jadi pilihan untuk terlihat lebih muda dan segar secara instan.
6. Warna rambut lebih cerah
Ubah warna rambut untuk jadikan penampilanmu lebih muda. Warna rambut yang lebih terang akan memberikan kesan wajah yang lebih cerah dan muda.
Related
This entry passed through the Full-Text RSS service - if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at http://ift.tt/jcXqJW.
ConversionConversion EmoticonEmoticon