Penemuan Wajan Raksasa Gemparkan Masyarakat Purworejo


Penemuan wajan (tempat penggorengan) raksasa oleh pekerja bangunan bernama Pawit Haryanto membuat gempar masyarakat Purworejo. Wajan raksasa itu ditemukan di rumah milik Widodo, samping SD Nasional Kutoarjo, atau di Jalan MT Haryono no 96, RT 2 RW 3 Kelurahan Kutoarjo.

Wajan raksasa memiliki diameter sekitar 3 meter dengan cekungan sekitar 90 cm. Sejak ditemukan wajan raksasa itu banyak masyarakat yang mendatangi lokasi untu melihat langsung benda antik tersebut.

Menurut Widdodo, wajan tersebut pertamakali ditemukan oleh Pawit Haryanto saat menggali tanah untuk pondasi bangunan rumah. “Saat menggali sampai kedalaman sekitar dua meter cangkulnya membentur benda keras, setelah dicermati ternyata wajan dengan uuran sangat besar,” ungkap Widodo saat ditemui dilokasi.

Dikatakan Widodo, dirinya menduga wajan tersebut peninggalan pemilik rumah yang lama, sebab dirinya baru menempati rumah itu sekitar 11 tahun. Widodo mengaku dirinya membeli rumah tersebut dari seorang cina warga Kutoarjo. “Bentuk wajan yang ditemukan sudah berkarat, namun masih lengkap dengan alat pembakar yang tertanam didalam tanah,” katanya.

Kata Widodo, rencananya wajan raksasa tersebut akan diserahkan kepada kakaknya yang kebetulan gemar mengoleksi barang-barang antik. “Jadi untuk sementara wajan ini tidak akan dibawa kemana-mana dan belum ada rencana untuk menjual,” jelas Wioddo.

Hingga saat ini, asal-usul wajan raksasa yang ditemukan di Kutoarjo, Purworejo, Jawa Tengah masih belum diketahui. Ukuwan wajan tersebut menarik perhatian karena bisa muat 15-20 manusia dewasa.

Warga tak sengaja menemukannya saat melakukan penggalian untuk renovasi rumah milik warga bernama Widodo.

Menurut keterangan Sugeng, tetangga belakang rumah dari Widodo, sebelum dibeli oleh Widodo, rumah tersebut sudah kosong selama kurang lebih 3 tahun.

“Rumah tersebut ada di depan rumah saya. Sebelumnya sudah kosong selama kurang lebih 3 tahun dan akhirnya dibeli Pak Widodo. Setelah mau direnovasi, dilakukan penggalian, dikeduk, ternyata ditemukan wajan besar itu,” jelas Sugeng.

Sejak temuan wajan raksasa tersebut, banyak orang berdatangan ke rumah Pak Widodo untuk melihatnya secara langsung.

Namun, ketika dikonfirmasi lebih lanjut mengenai asal-usul dari wajan tersebut, Sugeng mengaku tak mengetahuinya secara pasti.

“Saya kurang tahu juga itu asalnya dari mana dan kenapa bisa sebesar itu. Karena saya juga tidak pernah mendengar cerita mengenai lokasi ditempat daerah saya tinggal apakah merupakan bekas dari jaman apa, saya juga tidak mengetahui pastinya,” ujarnya.

Let's block ads! (Why?)

Previous
Next Post »
Thanks for your comment